Pjs Walikota Rudi Mokoginta Dan Dinas LKH Kunjungi Titik Pantau

PortalBMR, KOTAMOBAGU – Dalam rangka persiapan penilaian Adipura. Pjs Walikota Kotamobagu Mohammad Rudi Mokoginta didampingi Kepala Dinas LHK Gunawan Damopolii, serta sejumlah kepala SKPD. Jumat, (23/02/2018) melakukan kunjugan ke beberapa titik pantau yang ada di Kota Kotamobagu.

Saat melakukan pantauan dibeberapa titik. Rudi Mokoginta menyampaikan, hal ini dilakukan dalam rangka persiapan mengahadapi Penilaian Tahap Dua (P2) Adipura, yang rencananya akan dilaksanakan Maret mendatang.

“Dalam waktu dekat ini tim dari Kementrian Lingkungan Hidup dan Kehutanan akan turun untuk melakukan penilaian,” kata Rudi.

Titik pantau adalah salah satu  penetapan tanggung jawab kebersihan setiap zona akan direvisi dan diberikan tanggung jawab setiap SKPD.

Menurutnya, prestasi Adipura yang diraih Kota Kotamobagu pada 2017 lalu, terus dipertahankan.

Dalam menghadapi P2 sejumlah titik pantau. Beberapa titik pantau yakni sekolah, pasar, terminal, TPA, bank sampah, hutan kota, perkantoran, serta titik pantau lainnya.

 

Check Also

Diduga Oknum Ketua KPU Tidak Netral Paslon NK-STA Walk Out

PortalBMR KOTAMOBAGU – Terkait posisi podium pasangan NK-STA ditempatkan di bagian paling belakang Dalam debat …

Tinggalkan Balasan