PortalBMR, KOTAMOBAGU – Hingga saat ini Dinas Pemberdayaan Masyarakat Desa (DPMD) Kotamobagu masih menunggu pemasukan berkas Anggaran Pendapatan dan Belanja Desa (APBDes) dari 15 desa.
Berkas Anggaran Pendapatan dan Belanja Desa (APBDes) dari 15 Desa ini nantinya, akan diverifikasi. Kadis PMD Teddy Makalalag mengatakan, hingga saat ini kita masih menunggu pemasukan berkas APBDes dari 15 desa.
Untuk melakukan pencairan APBDes tahun ini harus melalui beberapa tahapan yang sesuai dengan Peraturan walikota.
“Setelah pembahasan tingkat desa selesai, masuk ke tim verifikasi tingkat Kecamatan yang dipimpin langsung oleh Camat. Setelah selesai di sana, melalui Dinas PMD dievaluasi lagi oleh Tim TAPD Pemerintah Kota (Pemkot). Setelah itu tinggal memasukan permintaan pencairan,” jelas Teddy
Dikatakan APBDes dari 15 desa, sat ini baru Tiga desa yang sudah melapor ke tingkat kecamatan. “Saya dengar kemarin ada Desa Tabang dan sudah siap memasukan berkasnya ke kecamatan,” paparnya.
Sementara Camat Kotamobagu Selatan. Hamdan Mokoagow mengatakan, sampai saat ini baru dua desa yang sudah melapor ke tim verifikasi tingkat kecamatan.
“Allhamdulillah kecamatan Kotamobagu Selatan ada dua desa yang sudah siap. Yakni, Desa Tabang dan Kopandakan. Mungkin dalam 1 atau 2 hari ke depan mereka akan memasukan berkasnya,” kata Hamdan.