BPBD Bolmong Turunkan Alat Berat Atasi Longsor

PortalBMR, BOLMONG – Akibat cuaca ekstrem sejumlah ruas jalan di Kabupaten Bolaang Mongondow (Bolmong) terputus. Salah satunya ruas jalan yang terputus terjadi tepatnya di Desa Manembo Kecamatan Passi Timur.

Kepala Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Haris Dilapanga, mendapat laporan dari warga setempat dan langsung menurunkan alat berat Excavator.

“Kita langsung menurunkan alat berat saat mengetahui peristiwa ini. Beruntung saat kejadian tidak ada kendaraan yang lewat,” katanya Rabu, (2/05/2018)

Dengan curah hujan yang cukup tinggi di wilayah tersebut serta struktur tanah yang labil, mengakibatkan longsor yang sampai menutupi hampir semua badan jalan, yang merupakan akses bagi pengguna jalan dari Desa Manembo menuju Desa Sinsingon dan Desa Insil, maupun sebaliknya.

“Longsor tersebut menutupi seluruh badan jalan sepanjang Sepuluh meter dengan tinggi sekitar Empat meter. Sehingga, tidak bisa dilalui semua jenis kendaraan,” ujarnya.(Rima)

Check Also

KPU Bolmong Sukses Gelar Debat Publik Ke -3

PortalBMR BOLMONG – Komisi Pemilihan Umum (KPU) Bolaang Mongondow sukses menyelenggarakan seluruh tahapan Debat Publik …

Tinggalkan Balasan