PortalBMR, KOTAMOBAGU – Pemerintah Kota (Pemkot) Kotamobagu. Senin, (04/6/ 2018) kembali raih Opini Wajar Tanpa Pengecualian (WTP) tahun Anggaran 2017, setelah melalui pemeriksaan dari Badan Pemeriksaan Keuangan Republik Indonesia (BPK-RI).
Kepala BPK-RI perwakilan sulawesi utara Tangga Muliaman purba menyerahkan laporan hasil pemeriksaan (LHP) tahun anggaran 2017, langsung di terimah Pjs Walikota Kotamobagu Mohammat Rudi Mokoginta, bertempat di kantpr BPK-RI perwakilan Sulawesi Utara (SULUT)
Keberhasila WTP merupakan bentuk pengekauan atas keberhasilan dalam pengelolaan keuangan daerah yang diberikan BPK-RI, setelah melakukan pemeriksaan atas laporan keuangan pemerintad daerah (LKPD)
Dikesempatan Pjs Mohammad Rudi Mokoginta tak lupa memberikan apresiasi kepada pimpinan SKPD dan ASN yang ada di lingkup pemerintahan Kotamobagu atas kerja keras serta komitmen dalam pengelolaan keuangan dan aset daerah, sehingga kembali meraihnya WTP atas LKPD tahun anggaran 2017.
“terimakasih kepada seluruh SKPD danASN Kotamobagu dengan diraihnya WTP tahun Anggaran 2017, ini juga tak lepas dari peran dan komitmen dari walikota dan wakil walikota untuk terus melaksanakan sistem pemerintahan yang transparan, efektif,efisien dan akuntabel”, kata Rudi Mokoginta.
Penyerahan Laporan Hasil Pemeriksaan LHP ini diserahkan bersamaan 15 kabupaten/kota lainnya, dan disaksikan langsung Gubernur Sulawesi Utara Olly Dondokambay SE dan dihadiri Bupati dan Walikota para pimpnan serta anggoat DPRD Provinsi Sulut.
Diketahu Kotamobagu dalam kurun lima tahun kepemimpinan Walikota Ir, Hj. Tatong Bara dan Wakil Walikota Drs. Jainudin Damopolii, telah berhasil meraih WTP lima kali berturut – turut mulai dari tahun anggaran 2013, 2014, 2015, 2016, 2017.