PortalBMR, KOTAMOBAGU – Walikota Kotamobagu Ir, Hj.Tatong Bara. Senin, (25/6/2018) kembali memimpin apel perdana usai menjalani cuti sebagai salah satu kandidat calon Walikota Kotamobagu bertempat di Lapangan Boki Hontinimbag Kotamobagu.
Apel Perdana ini diikuti oleh seluruh pimpinan Satuan Kerja Pemerintah Daerah (SKPD) dan seluruh Aparatur Sipil Negara (ASN) serta para tenaga Kontrak, honorarium yang ada di lingkungan pemerintah Kota Kotamobagu.
Dalam sambutannya Walikota Kotamobagu Ir, Hj. Tatong Bara mengatakan, hari ini merupakan hari yang sangan membahagiakan karena bisa bertemu dengan saudara sekalian, setelah menjalani cuti kampanye. Dalam suasan Idul Fitri juga saya tak lupa mengucapkan, selamat Idul Fitri 1439 Hijriah. Minal Aidin Walfaidzin, Mohon Maaf Lahi Batin.
Lanjutnya walikota mengajak kepada kepada seluruh jajaran dan pimpinan SKPD dan suluruh ASN pemkot bekerja seprofesional mungkin, untuk melakukan pelayanan kepada publik .
“Mari kita menjaga kewajiban kita sebagai pelayan masyarakat, dengan meningkatkan pelayanan prima masyarakat, serta dilakukan secara ikhlas.” Kata Tatong Bara.
Seperti biasa usai memimpin apel Ir, Hj. Tatong Bara selalu bersalam salaman dengan seluruh pejabat pimpinan SKPD, ASN, tenaga kontrak dan honorer yang ada di pemkot.
Diketahui Ir, Hj. Tatong Bara menjalani cuti Kampanye sebagai calon walikota Kotamobagu sejak bulan Februari 2018. Pemerintahan Kota Kotamobagu sementara dinahkodai Penjabat Semengtara (Pjs) Mohammad Rudi Mokoginta.