Agung: FGD Capai Kesimpulan Tentang Pariwisata

PortalBMR, KOTAMOBAGU – Dinas Pariwisata dan Kebudayaan (Disparbud) Kota Kotamobagu sukses mengelar Forum Group Discussion (FGD) Bidang Pariwisata dalam rangka meningkatkan kunjungan wisatawan mancanegara tahun 2019 di Kota Kotamobagu dan Bolaang Mongondow Raya (BMR).

Kepala Disparbud Kota Kotamobagu Moch. Agung Adati. Kamis, (6/12/2018) menyampaikan FGD yang dilaksanakan benyak memperoleh berbagai poin untuk kemajuan Pariwisata yang ada di Bolaang Mongondow Raya (BMR).

“FGD ini telah memperoleh berbagai kesimpulan dan poin penting tentang pariwisata diantaranya,  akan dibentuk Forum Komunikasi antar Dinas Pariwisata se-Bolaang Mongondow Raya,  bersapakat diarahkan mengunjungi sejumlah destinasi wisata yang ada di Bolaang Mongondow Raya, serta saling mendukung berbagai iven wisata yang dilaksanakan oleh masing – masing daerah. ” Kata  Moch Agung Adati, usai pelaksanaan FGD yang dilaksanakan di Ruang Rapat Kantor Bappelitbangda Kotamobagu.

Lanjutnya Forum ini juga banyak terungkap berbagai masalah terkait dengan kepariwisataan di Bolaang Mongondow Raya, diantanra aksesibilitasnya yang cukup jauh dari Bandara, pelabuhan, serta aminitasnya seperti Infrastruktur jalan, perhotelan, restoran, serta telekomunikasi.

“ Alahamdulillah semua itu bisa dibaha dalam forum group discussion ini. “ Pungkas Moch Agung Adati.

Kegiatan Forum Group Discussion (FGD) yang dilaksanakan di ruang rapat Kantor Bappelitbangda Kotamobagu ini turut dihadiri oleh Asisiten Deputi Pengembangan Pemasaran Regional I Kementerian Pariwisata Republik Indonesia, Dr. Utari Widyastuti. M.I.Kom. (Pemateri), Kepala Kantor Inigrasi Kelas III Non TPI Kotamobagu, Joni Rumagit, seluruh Kepala Dinas Pariwisata dan Kebudayaan Lima Kabupaten/Kota yang ada di Bolaang Mongondow Raya (BMR), serta para pelaku usaha perhotelan, dan restoran, serta penegelolah tempat wisata.

Check Also

Diduga Oknum Ketua KPU Tidak Netral Paslon NK-STA Walk Out

PortalBMR KOTAMOBAGU – Terkait posisi podium pasangan NK-STA ditempatkan di bagian paling belakang Dalam debat …

Tinggalkan Balasan