Gubernur Sulut Berikan Santunan Kepada Korban Tambang di Desa Bakan

PortalBMR, BOLMONG – Korban Longsor Tambang di Desa Bakan Kecamatan Lolayan Kabupaten Bolaang Mongondow (Bolmong), mendapat perhatian dari Pemerintah Provinsi Sulawsei Utara (Sulut).

Minggu, (10/3/2019) Gubernur Sulawesi Utara (Sulut) Olly Dondokambey menyerahkan santunan kepada korban ambruknya tambang yang ada di Desa Bakan.

Penyerahan santunan itu diberikan di aula Balai Pertemuan Umum (BPU) Yadika Kecamatan Kopandakan didampingi Bupati Bolmong Yasti Soepredjo Mokoagow, Sekprov Sulut Edwin Silangen.

Dari 45 korban tambang Bakan berdasarkan data yang ada, baru 28 orang dan ahli waris yang menerima bantuan santunan.

Untuk setiap korban baik meninggal dunia, luka ringan dan luka berat atau meniggal dunia yang diterima ahli waris menerima lima juta rupiah.

“Santunan ini diberikan sebagai bentuk perhatian pemerintah provinsi Sulut. Atas nama pribadi dan pemerintah Provinsi Sulawesi Utara menyampaikan turut berdukacita dan prihatin atas musibah ini,” ucap Olly.

Peristiwa ini lanjutnya, tentu kita semua tidak ingin terjadi. Sebab Tuhan punya rencana lain. “Tragedi ini bukan kemauan kita, tapi ini rencana Tuhan. Pelajari apa yang sudah terjadi, semoga ada manfaat bagi masyarakat,” ungkapnya.

Menurutnya, sumber daya alam yang ada di Sulut adalah milik rakyat. Termasuk tambang yang ada di Bakan itu milik rakyat.

Olly mengatakan, saat ini ekonomi Sulut terus tumbuh dengan adanya hasil Sumber Daya Alam. Dia meminta kepada aparat keamanan, agar mendata keluarga korban yang belum menerima santunan.

“Kami minta datanya lengkap sehingga santunannya bisa diberikan,” tambahnya. Untuk anak korban yang meninggal yang masih bersekolah atau kuliah, aan diberikan bantuan bea siswa.

“Kami siap bantu dengan program Si Tou Tumou Tou bagi yang sekolah atau kuliah,” pungkasnya. Selain menyerahkan bantuan korban tambang Bakan, Gubernur juga menyerahkan bantuan untuk Panti Asuhan Al-Huda, Panti Asuhan Ar-Rahman dan Yayasan Mogoguyang Mototabian. Masing-masing mendapat 15 Juta rupiah.

Check Also

KPU Bolmong Sukses Gelar Debat Publik Ke -3

PortalBMR BOLMONG – Komisi Pemilihan Umum (KPU) Bolaang Mongondow sukses menyelenggarakan seluruh tahapan Debat Publik …

Tinggalkan Balasan