Foto: Sekretaris Dewan (Sekwan) Yahya Fasa, menyerahkan secara resmi kendaraan operasional mobil dinas DB 7 D kepada Wakil ketua DPRD Bolmong Musli Manoppo

Sekwan DPRD Bolmong Serahkan DB 7 D Kepada Muslih Manoppo

PortalBMR, BOLMONG – Wakil Ketua Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kabupaten Bolaang Mongondow (Bolmong) dari Partai Amanat Nasional (PAN) Muslih Manoppo resmi dilantik. Kamis, (04/4/2019) bertempat diruang rapat paripurna DPRD Bolmong telah melaksanakan rapat paripurna pengucapan sumpah-janji wakil ketua DPRD Bolmong, masa jabatan tahun 2014-2019.

Rapat paripurna tersebut dipimpin langsung oleh ketua DPRD Bolmong Welty Komaling dan turut disaksikan Bupati Bolmong Yasti Soepredjo Mokoagow, Wakil Bupati Bolmong Yanny Ronny Tuuk, Sekretaris Daerah Tahlis Gallang, para Asisten, Mantan Bupati Bolmong Salihi Mokodongan dan unsur Muspida.

Usai pelantikan Sekretaris Dewan (Sekwan) Yahya Fasa menyerahkan secara resmi, kendaraan operasional mobil dinas DB 7 D, kepada Wakil ketua DPRD Bolmong yang baru Muslih Manoppo.

Diketahui Muslih Manoppo dari Partai Amanat Nasional (PAN), resmi menggantikan Kamran Muchtar Podomi yang telah berhenti dari jabatan wakil ketua DPRD Bolmong, dikarenakan telah resmi maju sebagai Caleg DPR RI dari partai Nasdem dapil Sulawesi Utara (Sulut)

Peliput; Ismail Ambaru

Check Also

Mewakili Kapolres Bolmong, Kapolsek Dumoga Timur Launching Gugus Tugas Polri Mendukung Ketahanan Pangan

PortalBMR KOTAMOBAGU – Desa Kembang Sari Kecamatan Dumoga Timur Kabupaten Bolaang Mongondow (Bolmong). Rabu, 20 …

Tinggalkan Balasan