PortalBMR, KOTAMOBAGU – Harga kebutuhan pokok dapur seperti Bawang, Rica/cabai, Tomat (Barito) di pasar 23 maret Kota Kotamobagu Sulawesi Utara (Sulut), sebagian mulai meroket/ naik harga.
Amantan awak media di pasar tradisional 23 maret yang terletak di Kelurahan Gogagoman, Kecamatan Kotamobagu Barat, sejumlah harga bahan barito seperti cabai naik dari harga sebelumnya.
“rica/cabai Rp 65.000, sekarang menjadi Rp 70.000, bawang merah menurun Rp 40.000, sedangkan harga bawang putih sedikit naik menjadi Rp 45.000, sementara harga tomat menurun drastis, dari harga Rp 20.000, kini menjadi Rp 7.000” ungkap seorang ibu pedagang barito di pasar tradisional 23 maret Ade kokusi asal Kelurahan Gogagoman.
Dirinya tak menapik bahwa harga – harga yang naik ini karena kebutuhan meningkat jelang lebaran Idul Adha 1440 hijriah.
“biasanya setiab jelang hari lebaran jenis bahan barito ada yang naik, ada juga yang turun harganya, hal ini disebabkan, korangnya pemasok bahan dan meningkatnya pembeli” tambahnya.
Kepala Dinas Disperidagkop-UKM Kota Kotamobagu Herman Aray mengatakan, sebelumnya telah turun dan melakukan kontor harga di pasar.
“kenaikanharga ini diakibatkan musim panas, sehingga produksi rica tentu menurun, sementara pengguna kosumsi meningkat, pasti harga naik. Kita tetap akan terus melakukan kontor soal kenaikan harga”, ungkap herman aray kepada media PortalBMR.com (Echa).