PortalBMR, BOLMONG – Bupati Bolaang Mongondow, Dra Hj Yasti Soepredjo Mokoagow menerima kunjungan kerja (Kunker) Panglima Kodam XIII Merdeka, Mayjen TNI Santos Gunawan Matondang, bersama Ketua Persit Kartika Chandra Kirana di Kantor Bupati Bolaang Mongondow, desa Lalow, kecamatan Lolak.
Selasa, (11/02/2020) bertempat dihalaman kantor bupati, , Dra Hj Yasti Soepredjo Mokoagow menyambut kedatangan Panglima Kodam XIII Merdeka dan langsung mengajak Mayjen TIN Santos Gunawan Matondang bersama Rombongan menuju ruangan kerjanya dilantai 3 Kantor Bupati Bolmong.
Usai melakukan pertemuan dengan ibu Bupati Bolmong, kepada awak media Pangdam XIII Merdeka manyampaikan terkait kunjungan.
“Saya tujuan mau ke Batalyon Armed Bogani, namun singgah mampir dulu ke Kantor Bupati.” Singkat Pangdam XIII Merdeka, Mayor Jenderal TNI Santos Gunawan Matondang.
Bupati Bolmong Dra Hj Yasti Soepredjo Mokoagow menjelaskan bahwa kunjungan tersebut juga membicarakan terkait kesiapan pemerintah, soal lahan yang pembangunan Korem.
“Yang pertama memastikan lahan pembangunan Korem yang sudah siap. Untuk kesiapan lahan telah siap proses sertifikat, seluas sekitar 30 hektare. Jadi jika sertifikat sudah ada, Pangdam akan segera mengusulkan untuk pembangunan korem di kabupaten bolaang mongondow,” kata Bupati Bolmong Dra Hj Yasti S Mokoagow.
Dijelaskan, dalam pertemuan tersebut juga pembicaraan terkait dengan rencana kesiapan untuk Latihan Integrasi Taruna Wreda (Latsitarda) yang akan dihadiri Petinggi Akademi Militer, guna melihat lokasi yang akan dilaksanakan.
“Kemudian kesiapan untuk Latsitarda, di Bolaang mongondow raya dan di Bolmong juga ada. Tanggal 14 Jumat sekitar jam 13.30 wita, mungkin akan dihadiri Gubernur Akmil kalau tidak salah, untuk melihat lokasi-lokasi yang akan dilaksanakan Latsitarda”, jelasnya.