Aksi Brutal Dilapas Tuminting, Aktivis BMR Minta PP 99 tahun 2012 Segera Direvisi

PortalBMR, BOLMONG – Kerusuhan yg terjadi di lapas Tuminting indikasi kuat dipicu dari tahanan narkoba yang merasa di diskriminasikan karena mereka tidak mendapatkan asimilasi sesuai ketentuan yg diatur dalam Permenkumham nomor 10 tahun 2020,

Hal tersebut dikarenakan terkendala PP 99 tahun 2012, hanya tahanan yang tidak dikategorikan PP tersebut yang bisa bebas dengan syarat minimal telah menjalani masa tahanan 2/3 hukuman.

Aktivis kotamobagu, Asram Abdjul kepada awak media. Selasa, (14/04/2020) menyampaikan tahanan yang melakukan kebrutalan tersebut bisa jadi sudah merasa gerah dan frustasi, akibat merasa di diskriminasi dengan adanya ancaman pandemi covid 19 yang mungkin sewaktu-waktu akan terjadi kepada mereka, belum lagi ditambah dengan kondisi didalam Lapas yang over kapasitas. Dengan kejadian ini saya menyarankan:

1.Sebaiknya pemerintah segera melakukan langkah-langkah yang konkrit dan produktif dalam memperlakukan tahanan, karena yang namanya tahanan harus mendapatkan hak yang sama tanpa diskriminasi. Seluruh tahanan harusnya mendapat remisi ketika tahanan tersebut telah berkelakuan baik selama menjalani hukuman, dan atau karena ancaman wabah pandemi covid 19 semua tahanan tanpa terkecuali untuk yang telah menjalani hukuman lebih dari 2/3 di dalam Lapas atau rutan dapat dibebaskan sesuai Permenkumham nomor 10 tahun 2020;

2. Sebaiknya pemerintah segera melakukan pengesahan RUU pemasyarakatan. Karena tujuan lembaga pemasyarakatan adalah melakukan pembinaan kepada seluruh tahanan, maka fasilitas di jamin tanpa ada lagi lapas dan Rutan yang over kapasitas, protokol kesehatan di dalam lapas dan Rutan harus mumpuni;

3. Kalaupun RUU pemasyarakatan terkesan sengaja di perlambat atau dibiarkan untuk di sahkan menjadi undang-undang,, maka sebaiknya PP 99 tahun 2012 sesegera mungkin untuk di direvisi dalam waktu dekat ini, hal ini untuk menghindari adanya tahanan yang merasa di diskriminasi sehingga akan memicu kembali terjadinya aksi kerusuhan di dalam Lapas atau Rutan di daerah-daerah lain sama halnya yg terjadi di Lapas Tuminting Manado

Check Also

Berantas Korupsi Polres Bolmong JalanKan Instruksi Presiden Dan Kapolda Sulut

PortalBMR  KOTAMOBAGU – Polres Kabupaten Bolaang Mongondow (Bolmong) bersama jajaran terus melakukan upaya pemberantasan korupsi …

Tinggalkan Balasan