Glen Moses Oroh Diberikan Amanah Oleh Ketua DPD I Partai Golkar Sulut

PortalBMR, SULUT – Berangkat dari basic pendidikan politik di kampus Universitas Padjajaran Jawa Barat, Glen Moses Oroh, yang akrab disapa Glen mulai meng-Aplikasikan teori politik yang didapatkan di kampus dalam realitas politik kekinian.

Glen yang lahir tanggal 30 Juli 1992 di Desa Pakuweru Kecamatan Poigar Kabupaten Minahasa Selatan ini, memulai karier politiknya dengan maju sebagai salah satu kontestan calon anggota DPR D 1 partai Nasdem dapil BMR.

Namun niat tulusnya untuk mengabdi terhadap masyarakat BMR masih kandas karena partai Nasdem BMR hanya memperoleh 3 kursi.

Selanjutnya, Glen yang memang faham dan mahfum dengan kondisi politik BMR, akhirnya setelah usai dalam perhelatan politik 2019 mulai membangun komunikasi dengan Bupati Minsel Christiena Eugeria Paruntu.

Komunikasi ini terbangun karena Glen memang punya darah minsel, orang tuanya asli pribumi minsel.Karenanya komunikasi politik antara anak muda mileneal ini dengan Bupati CEP terbilang sangat cepat dan erat.Sehingga tepat kemaren 2/6/2020 CEP yang saat ini menjabat sebagai Ketua DPD 1 Partai Golkar Sulut, memberikan amanah dan kepercayaan kepada Glen Moses Oroh sebagai Wakil Ketua DPD 1 Bidang Pendidikan dan Kebudayaan.

Terkait amanah yang dipercayakan ketua DPD I Partai Golkar. Kepada awak media glen menyampaikan programnya kedepan sebagai metode membesarkan Partai Golkar di Sulut.

“”Prirotatas Program kami adalah pendidikan di Sulut.Bidang saya akan membagikan Beasiswa bagi adik-adik mulai dari jenjang SMA hingga S1”,Ucap Glen.

Nantinya lanjut Glen,pemberian beasiswa ini akan di berikan pada adik-adik yang memang layak di bantu.

“Salah satu tujuan program itu kami buat untuk membantu mencetak Sumberdaya manusia Yang Cerdas, Energik dan Peduli”,urainya.

Terakhir Glen pun berharap dengan diresponnya program yang akan ditawarkan Bidangnya maka Partai bukan hanyak berharap keuntungan politik tapi Partai jua sudah membantu perjalanan Pendidikan di Nusantara.

“Harapan kami, mudah-mudahan dengan adanya salah satu program ini Golkar akan berjaya kembali di Sulawesi Utara”,Tutupnya.

Check Also

Silahkan Buktikan, Satgassus NK-STA Pastikan Tidak Terlibat Soal Laporan Yuliana Di Polres Kotamobagu

PortalBMR KOTAMOBAGU –  Yuliana, Korban dugaan tindak pidana penganiayaan yang diduga dilakukan orang tidak dikenal …

Tinggalkan Balasan