Jelang HUT RI Ke-75, Permintaan Cetak Kaos Sablon Meningkat

PortalBMR, KOTAMOBAGU – Jelang peringatan hari Proklamasi kemerdekaan Republik Indonesia ke-75, memberikan berkah tersendiri bagi sejumlah pelaku usaha di Kotamobagu. Baik penjual bendera, umbul-umbul hingga kaos yang bernuansa hari kemerdekaan.

Seperti halnya Safa Sablon, yang bergerak di bidang usaha sablon kaos, masker dan lainnya, permintaan cetak kaos meningkat jelang hari kemerdekaan 17 Agustus mendatang.

“Alhamdulillah peningkatannya 75 persen dari hari-hari sebelumnya,” ujar Owner Safa Sablon Frian Eyato, Kamis (13/8/2020).

Lanjutnya, untuk harga cetak sablon sendiri bervariasi sesuai permintaan konsumen, baik dari kualitas bahan kaos maupun kualitas cetak. “Sesuai desain, harganya mulai dari Rp 110 sampai Rp 125 per kaos,” katanya.

Ditambahkannya, untuk pemesanan sendiri bisa langsung mengunjungi Safa Sablon yang beralamat di jalan Amal Kelurahan Mogolaing atau bisa menghubungi kontak WhatsApp 0853-4114-6565.(*)

Check Also

Diduga Oknum Ketua KPU Tidak Netral Paslon NK-STA Walk Out

PortalBMR KOTAMOBAGU – Terkait posisi podium pasangan NK-STA ditempatkan di bagian paling belakang Dalam debat …

Tinggalkan Balasan