Ini Keberhasilan Tatong Bara Hingga Dinobatkan Bunda Genre Kotamobagu

PortalBMR, KOTAMOBAGU — Wali Kota Kotamobagu Ir. Tatong Bara resmi dikukuhkan sebagai Bunda Genre Kotamobagu oleh Badan Kependudukan dan Keluarga Berencana Nasional (BKKBN) Perwakilan Sulawesi Utara (Sulut), pada Rabu (21/10/2020).

Menurut Kepala Dinas pengendalian Penduduk dan Keluarga Berencana (PP dan KB) Kotamobagu, Moh Aljufri Ngandu, S.Pd, ada sejumlah gerakan penting yang mampu diwujudkan sehingga menjadi alasan wali kota dua periode ini dikukuhkan sebagai Bunda Genre Kotamobagu.
“Ibu wali kota berhasil menekan angka perkawinan dibawah umur, sex bebas serta penyalahgunaan narkotika dan obat-obatan terlarang,” kata Aljufri.

Lanjut mantan Kabag Humas dan Protokol Pemkot Kotamobagu ini, dibawah kepemimpinan Ir. Tatong Bara, Kotamobagu telah banyak mencetak generasi berencana (Genre) yang berhasil meraih berbagai prestasi baik di tingkat provinsi maupun nasional.

“Selain itu, keberhasilan diraihnya Kotamobagu sebagai Kota Layak Anak (KLA) juga tidak lepas dari kepedulian pemerintah kotamobagu dibawah kepemimpinan ibu wali kota dalam memenuhi berbagai indikator sehingga anugerah tersebut bisa diraih,” tandasnya.

Check Also

KPU Bolmong Sukses Gelar Debat Publik Ke -3

PortalBMR BOLMONG – Komisi Pemilihan Umum (KPU) Bolaang Mongondow sukses menyelenggarakan seluruh tahapan Debat Publik …