PortalBMR BOLMONG – Dewan Pimpinan Daerah (DPD) Partai NasDem Kabupaten Bolaang Mongondow (Bolmong) menggelar Rapat Kerja Daerah dengan Tema ” Mengokohkan KOHESIVITAS antara DPD, DPC, sayap/badan untuk meraih kemenangan Pemilu 2024.
Jumat, (25/06/2021) Rapat Kerja Daerah partai NasDem berlangsung di sekertariat partai NasDem Kecamatan Lolak, Kabupaten Bolmong.
Kegiatan tersebut turut dihadiri Peggy J.C. Ruhambi Bidang OKK DPW Nasdem Sulut, Nasrun Koto bidang Hukum dan HAM sekaligus dewan pakar advokasi DPW NasDem Sulut, Anggota DPRD Provinsi Sulut I Made Sarwa, Mohamad Wongso. Ketua DPD Nasdem Bolmong Sukron Mamonto, SE MM, Anggota DPRD Kabupaten Bolmong, Ir. I Wayan Gede, Albert Askeh Iroth, Hi. Masri Daeng Masenge, SE. Febrianto Tangahu, Chindra Y.P. Opod, Yansen R. Mokoginta, SE. Serta seluruh ketua-ketua Dewan Pimpinan Cabang DPC partai Nasdem di wilayah Kabupaten Bolmong.
Rapat Kerja partai Nasdem ini membahas senegitas kerja antara Anggota DPRD Provinsi Sulut, Anggota DPRD Bolmong dengan para DPC untuk pemilu 2024, sekaligus permasalahan yang ada di wilayah, baik dalam tingkat DPC hingga Dewan Pimpinan Ranting (DPRT).
Terpantau, awalnya rapat dimulai dengan mater-materi yang disampaikan oleh para pimpinan NasDem. Selanjutnya rapat tersebut memberikan kesempatan ke masing-masing wilayah DPC untuk menyampaikan saran dan permasalahan yang ada di wilayah.
Pun- dikesempatan tersebut, ketua-ketua DPC Nasdem yang ada di wilayah kabupaten bolmong langsung menyampaikan keluhan, termasuk kurangnya sinergitas antara DPD, Anggota DPRD provinsi Sulut, Anggota DPRD bolmong, serta kebutuhan pembiayaan dalam tugas DPC yang dibutuhkan.
Adapun keluhan dan hasil masukan dari DPC, para pimpinan DPD, anggota DPRD provinsi Sulut, anggota DPRD Kabupaten Bolmong akan menindaklanjuti pada rapat kerja di tingkat Kecamatan.
Diketahui, Rapat kerja daerah DPD partai Nasdem berlangsung terbuka. Meski banyak mendapatkan pandangan dan saran dari DPC, rapat tersebut tetap berjalan aman dan lancar.