Hadiri Kunker, Bupati Yasti Apresiasi Ketua DPR-RI Puan Maharani

PortalBMR, BOLMONG – Gubernur Sulawesi Utara (Sulut) Olly Dondokambey dan Wakil Gubernur Sulawesi Utara Steven Kandow, serta 15 Kepala Daerah walikota/bupati se-provinsi Sulut bersama forkopimda Sulut menyambut kunjungan kerja Ketua Dewan Perwakilan Rakyat Republik Indonesia (DPR-RI) Dr. (H.C) Puan Maharani.

Senin, (07/06/2021) Bupati Kabupaten Bolaang Mongondow Dra, Hj. Yasti Soepredjo Mokoagow dan wakil bupati Bolmong turut menyambut kunjungan kerja ketua DPR-RI, yang berlangsung di ruang Mapalus Pemerintah Provinsi Sulut.

Usai kegiatan kunjungan kerja ketua DPR-RI, Srikandi Bolmong dra Hj Yasti Soepredjo Mokoagow menyampaikan ketua DPR-RI Mbak Puan orangnya sangat baik. Sempat teringat kembali saat masih bersama-sama menjalankan tugas sebagai anggota DPR-RI bersama Mbak Puan Maharani di DPR-RI.

“Kedatangan mbak puan harus kita apresiasi, karena, kedatangan ketua DPR-RI ini akan membawa dampak positif bagi provinsi Sulawesi Utara, mbak puan orangnya baik dan femiliar, dan beliau masih mengingat kita semasa-masa di DPR-RI. Kedatangan Mbak puan sudah memberi harapan yang sangat positif bagi provinsi Sulawesi Utara, nah, kita sebagai kepala daerah harus bersinergi dengan gubernur, dengan pemerintah Pusat, dengan DPR-RI, karena yang mengesahkan anggaran adalah DPR-RI. Sementara harus kita akui pembagunan di Sulut masih bergantung dipusat. Olehnya kedatangan ibu puan membawa dampak positif bagi provinsi Sulawesi Utara”, jelasnya.

 

 

Check Also

Mewakili Kapolres Bolmong, Kapolsek Dumoga Timur Launching Gugus Tugas Polri Mendukung Ketahanan Pangan

PortalBMR KOTAMOBAGU – Desa Kembang Sari Kecamatan Dumoga Timur Kabupaten Bolaang Mongondow (Bolmong). Rabu, 20 …