Junita Beatrix Resmi Dilantik Ketua Pengadilan Negeri Kotamobagu

PortalBMR KOTAMOBAGU – Ketua pengadilan tinggi Manado resmi melakukan sumpah pengambilan janji dan serah terima jabatan Pengadilan Negeri Kotamobagu

Jumat, 1 Juli 2022 sidang luar biasa pengambilan janji, pelantikan dan serah terima jabatan ketua pengadilan negeri Kotamobagu dari Andri Sufari, SH. MH. Kepada Junita Beatrix MA’I, SH, MH. Di pimpin langsung kepala Pengadilan Negeri Manado Dr Lexsy Mamonto SH MH. berlangsung di gedung Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kotamobagu.

Sebelumnya, pelaksana kegiatan terlebih dahulu dimulai dengan membacakan keputusan surat dari Mahkamah Agung Republik Indonesia

Selanjutnya kegiatan di langsungkan dengan pelantikan serta penandatanganan berita acara berjanji.

Usai melaksanakan pelantikan ketua pengadilan negeri Kotamobagu Junita Beatrix yang baru saja dilantik melaksanakan Pakta Intregritas dihadapan ketua Pengadilan Negeri Manado.

Dikesempatan, ketua Pengadilan Negeri Manado usai melaksanakan pelantikan ketua Pengadilan Negeri Kotamobagu menyampaikan terimakasih kepada ibu walikota Kotamobagu karena telah memfasilitasi kegiatan pelantikan ketua PN Kotamobagu, ini suatu apresiasi dari kami pengadilan kepada walikota Kotamobagu.

“Ini suatu kebanggaan bagi pengadilan Kotamobagu, dimana pemerintah Kotamobagu sangat mendukung dan memfasilitasi kegiatan pelantikan ini. Ada kabar baik juga, karena PN Kotamobagu ada peningkatan Kelas, tadinya PN Kotamobagu berstatus Kelas II kini PN Kotamobagu menjadi kelas I B” ujar ketua PN Manado Dr Lexsy Mamonto SH MH.

Saat ini kami juga telah mengusulkan empat pengadilan negri di wilayah hukum kepala daerah. Namun dari sekertariat negara menyarankan, untuk pengusulan pembentukan pengadilan negeri di daerah, pengusulannya harus dari kepala daerah yang ingin ada pengadilan negeri di daerah masing-masing.

“Saya berharap, sebagai ketua PN Kotamobagu dapat memimpin PN Kotamobagu dengan penuh Intregritas, dan dapat membangun kerjasama dengan Kejari Kotamobagu untuk senergitas dan bukan untuk saling intervensi”, pesannya.

Diketahui, kegiatan tersebut turut dihadiri ketua pengadilan tinggi Manado, Kejari Kotamobagu, Walikota Kotamobagu Tatong bara, Bupati Bolmong timur, bupati Bolmong, wakil bupati bolsel, ketua DPRD Kotamobagu, Dandim 1303/ BM, Kapolres Kotamobagu, Kapolres Bolmut, ketua pengadilan agama Kotamobagu, ketua pengadilan agama Labuang UKI, pimpinan cabang bank BRI Kotamobagu. Ketua-ketua pengadilan Sulawesi Utara, para aparatur PN Kotamobagu.

Check Also

KPU Bolmong Sukses Gelar Debat Publik Ke -3

PortalBMR BOLMONG – Komisi Pemilihan Umum (KPU) Bolaang Mongondow sukses menyelenggarakan seluruh tahapan Debat Publik …