PortalBMR, KOTAMOBAGU – Guna menjaga Kamtibmas jelang perpisahan tahun 2023 dan menyambut tahun baru 2024 khususnya di kotamobagu. Kapolres Kotamobagu AKBP Dasveri Abdi S I.K. melalui Kasat Samapta Polres Kotamobagu IPTU I Ketut Wiyasa, S.E bersama personil akan melakukan giat preventif petasan dan kembang api.
Kamis, 28 Desember 2023 kasat samapta IPTU I Ketut Wiyasa, S.E menyampaikan giat preventif petasan dan kembang api kembali digelar jelang pergantian tahun 2024.
Giat preventif kembang api dan petasan akan digelar besok hari. ini dalam rangka melaksanakan penertiban atau pendataan bagi pedagang petasan dan kembang api untuk tidak menjual petasan atau kembang api dengan daya ledak melewati batas.
“Giat ini dilakukan bertujuan untuk meminimalisir atau mengantisipasi akan terjadinya hal hal yang tidak diinginkan,” ujar IPTU I Ketut Wiyasa, S.E
Pun – Sebelum giat dikakukan ia menghimbau kepada pedagang petasan dan kembang api untuk dapat mematuhi apa yang sudah menjadi ketentuan.
“kita akan melakukan giat sekaligus pendataan jenis petasan dan kembang api yang diperdagangkan , jika ada hal yang kita temukan diluar ketentuan tentu tindak dibenarkan,’ Tegas Kasat Samapta IPTU I Ketut Wiyasa, S.E. operasi ini dilakukan sebagai tindakan preventif, tambahnya.