PortalBMR BOLMONG – Polres Kabupaten Bolaang Mongondow Polda Sulawesi Utara siap mengamankan jalannya pengucapan syukur. Tim Pam Pengamanan yang melibatkan semua unsur ini hadir untuk memastikan pengucapan syukur Kecamatan Dumoga Bersatu pada Minggu, 25 Agustus 2024 (Besok red) berjalan aman dan lancar.
Pengucapan syukur yang sudah menjadi agenda setiap tahun di Kecamatan Dumoga Bersatu menjadi perhatian serius dari pemerintah daerah kabupaten Bolmong dan polres bolmong
Dalam rangka menjaga stabilitas Kamtibmas dan pengucapan syukur tidak di cederai oleh orang yang tidak bertanggung jawab. Polres bolmong di bawa kepemimpinan AKBP Muhammad Chaidir menerjunkan ratusan personil untuk melayani dan menjaga masyarakat.
“polres bolmong selalu siap melayani dan melindungi masyarakat, saya berharap pengucapan syukur sesuai dengan harapan kita bersama berjalan aman dan lancar. Untuk itu, saya menghimbau kepada warga masyarkat, agar hindari konsumsi minuman keras, karena minuman keras adalah pemicu dari suatu akar permasalahan,”ucap kapolres.
Pun – ia menegaskan, jika ada warga yang membuat keributan, kami tidak akan segan segan melakukan tindakan penanganan hukum. Untuk itu, pengucapan syukuran ini menjadi wadah silaturahmi akbar, Mari jaga bersama keamanannya,” Pintanya.
Berikut Titik Pos Pam Polres Bolmong,:
1. POS SIMPANG 3 TORUAKAT.
2. POS INDOMARET PUSIAN.
3. POS ALFAMART PONOMPIAAN.
4. POS SIMPANG 3 PASAR BUMBUNGON.
5. POS SIMPANG 3 DUMOGA.
6. POS PASAR IMANDI.
7. POS BATAS IMANDI-TAMBUN.
8. POS BATAS IMANDI- MOGOYUNGGUNG 1
9. POS BATAS MOGOYUNGGUNG- TONOM.
10. POS BATAS TONOM- IBOLIAN.
11. POS SIMPANG 3 KOSIO.
12. POS LAP DONDOMON.
13. POS TERMINAL DOLODUO.
14. POS DS.UUWAN.