PortalBMR BOLTIM – Oknum AP terduga pelaku tindak pidanan pencurian uang ratusan juta milik Ali Djindan alias Alken, akhirnya resmi ditahan oleh Kepolisian Resor (Polres) Bolaang Mongondow Timur (Boltim).
Hal ini diungkapkan Kapolres Boltim melalui Kasat Reserse dan Kriminal (Reskrim) Iptu Liefan Kolinug. “Setelah dijemput di Kota Palu Sulawesi Tengah bersama barang bukti, serta diperiksa, terduga pelaku berinisial AP sudah kami tahan hari ini,” ungkap Liefan, Selasa 24 desember 2024.
Sementara itu untuk terduga pelaku anak lainnya, lanjut Liefan, akan dilakukan pemanggilan dalam waktu dekat. “Untuk terduga pelaku lain berinisial RM, akan segera kita layangkan surat panggilan untuk diminta keterangan,” ujarnya.
Diketahui, dugaan kasus raibnya uang berkisar Rp360 juta rupiah milik dari Ali Bin Djindan alias Alken menyeret inisial RM, anak dari salah satu pekerjanya.
Penangkapan terduga pelaku pencurian uang ratusan juta ini mendapat apresiasi Kabid Litbang GMPK Sulut Resmol Maikel.
“Apresiasi untuk polres boltim, dengan tertangkapnya AP, semua yang terlibat pasti akan terungkap. Saya menduga ada sutradara atas hilangnya uang ali kenter dengan jumlah ratusan jura. DM alias dat orang tua dari terduga oknum pencurian uang RM yang bekerja dengan ali kenter patut di mintai keterangan,” Kata Resmol Maikel.
Lanjutnya, penyidik pasti akan mengungkap semua ini, termasuk siapa yang berperan dan aliran uang ratusan juta keman-mana saja dan siapa-siap penerimanya. Selain itu, orang tua terduga pelaau yang bekerja dengan ali kenter baiknya dimintai keterangan
“Mana mungkin AP dan RM terduga pelaku tau tempat dimana ali kenter menyimpan uang, selain hanya orang dalam/pekerja yang mengetahuinya. baiknya penyidik memanggil juga DM alias dat mana tau ada perannya di balik hilangnya uang alken ratusan juta yang menyeret anaknya RM sebagai terduga pelaku ” Ucap Resmol Maikel. (Tim)