PortalBMR.Boltim – Dinas Pemuda dan Olahraga (Dispora) Bolaang Mongondow Timur (Boltim) setelah sempat jadwalkan Maraton Massal pada Jum’at, 21 juni 2019, tetapi diundur dengan beberapa alasan
Hal ini diungkapkan oleh Kepala Dispora, Saprudin Mokoagow saat dihubungi via telepon, Menurutnya penudaan kegiatan Maraton Massal tersebut dikarenakan bertabrakan dengan ujian sekolah.
“Kegiatan giat Maraton massal terpaksa ditunda sampai Rabu, 26 Juni 2019 dikarenakan, sebanyak 400 peserta yang ikut dalam lomba tersebut adalah pelajar SMK/SMA dan SMP/MTS sementara dihari yang dijadwalkan mereka harus mengikuti ujian sekolah” ujar Kadis
Ia juga menambahkan, selain lomba lari Maraton massal sekaligus dirangkaikan dengan jalan sehat dari beberapa SKPD, “Bukan untuk mengikuti perlombaan lari maraton akan tetapi ikut jalan bersama”Tutupnya(Yopi)