Hari ini Pendaftaran Lomba IGA 2020 Ditutup

PortalBMR, KOTAMOBAGU – Tahapan pendaftaran proposal Lomba Innovative Government Award (IGA) Kotamobagu Tahun 2020, berakhir hari ini Jumat 6 Maret 2020.

Kepala Bappelitbangda Kotamobagu melalui Kabid Litbang, Fenty Dilasandi Mifta, mengatakan, sedikitnya sudah ada sejumlah 25 peserta yang telah memasukan proposal inovasi menjelang penutupan pendaftaran.

“Hingga saat ini sudah ada 25 peserta yang memasukan proposal inovasi dengan rincian kategori perangkat daerah berjumlah 14 proposal, sedangkan kategori umum berjumlah 11 proposal,” ungkap Fenty.

Sementara itu, Kasubid Ekonomi dan pembangunan, Reins Herry Tangkowit, S.E, M.S.A, yang juga selaku Pejabat Pelaksana Teknis Kegiatan (PPK) menambahkan, batas waktu penerimaan proposal pendaftaran dihari terakhir pendaftaran ini pihaknya akan melayani hingga pukul 12.00 Wita malam nanti. “Kita tetap stay di sekretariat, jadi bagi yang ingin memasukan proposal inovatif kami menunggu hingga pukul 12.00 Wita malam nanti,” terangnya.

Reins menambahkan, sesuai jadwal tahapan lomba IGA 2020, setelah penjaringan tahap selanjutnya yakni seleksi administrasi.

“Untuk tahap seleksi administrasi akan dilaksanakan di Kantor Bappelitbangda yang mulai digelar tanggal 9 hingga 13 maret,” imbuhnya.(*)

Check Also

Diduga Oknum Ketua KPU Tidak Netral Paslon NK-STA Walk Out

PortalBMR KOTAMOBAGU – Terkait posisi podium pasangan NK-STA ditempatkan di bagian paling belakang Dalam debat …

Tinggalkan Balasan