PortalBMR, BOLMONG – Bupati Bolmong Dra, Hj. Yasti Supredjo Mokoagow. Sabtu, (07/03/2020) menyambut kedatangan Wakil Gubernur Sulawesi Utara (Sulut) Drs, Steven Kandouw, sekaligus mendampingi Wakil Gubernur Drs Steven Kandouw ke lokasi banjir bandang dan tanah longsor di Desa Domisil dan Pangi kecamatan Sangtombolang Kabupaten Bolaang Mongondow (Bolmong).
Kunjungan Pemprov dipimpin langsung Wakil Gubernur Sulut, Steven O,E Kandouw didampingi Sekretaris Provinsi Sulut, Edwin Silagen, sejumlah pejabat Pemprov Sulut, bupati bolmong Yasti Soepredjo Mokoagow, Sekretaris Daerah (Sekda) Bolmong, Tahlis Gallang, bersama jajaran Pemkab Bolmong.
Wakil Gubernur bersama Bupati Bolmong serta jajaran Pemprov Sulut meninjau sejumlah tempat di Desa Domisil dan Pangi Timur. Dalam kesempatan tersebut juga Wakil Gubernur menyerahkan sejumlah bantuan yang diterima Bupati Bolaang Mongondow. Usai mengunjungi sungai Pangi Wakil Gubernur menyampaikan proses normalisasi akan dilakukan secepatnya. Sebab menurutnya cuaca saat ini tak menentu sehingga membahayakan jiwa masyarakat. “Yang belum dipercepat yang kurang ditambah. perintah pak Gubernur seperti itu, makanya kepala Balai Sungai ikut hari ini. Pemprov Ingin penanganganya optimal, khusus untuk dua Desa ini rumah yang rusak kita ganti, rusak berat kita perbaiki, rusak ringan kita rehab,”tutur Kandouw.
“Penilaian kita, kapasitas jalur air ini akan ditambah besar, baik keatas dan kebawah, termasuk tingginya. proses akan dilakukan secepatnya, kita identifikasi dulu, survey, permohonan tetapi pasti penanganannya. Apa lagi menurut BMKG sampai akhir maret masih tinggi curah hujan,”Sambungnya.
Selain itu Kandouw juga menambahkan Pemprov menyalurkan bantuan untuk kebutuhan pokok warga”Bantuan bantuan makanan, minum, obat semuanya jalan. Dari BPBD mengatakan masih banyak yang akan datang, bahkan dari manado ada yang ingin membantu,”terangnya.
Terpisah Bupati Bolaang Mongondow, Yasti S Mokoagow mengucapkan terima kasih kepada Gubernur dan Wakil Gubernur Sulut atas bantuan dan perhatiannya “Atas nama Pemerintah dan pribadi saya menyampaikan ucapa terima kasih untuk bantuan yang sudah di berikan Pemprov Sulut. Bantuan ini akan kami salurkan langsung ke warga yang terdampak,”ujar Yasti.