PortalBMR, Kotamobagu – Pemerintah Kota Kotamobagu, melalui Dinas Kesehatan (Dinkes) kotamobagu kerja sama dengan Dinas Kesehatan (Dinkes) Provinsi Sulawesi Utara (Sulut), menggelar sosialisasi Gerakan Masyarakat Cerdas Menggunakan Obat (Gema Cermat) Tahun 2017, bertempat di Aula Pemkot, Kamis (20/04/2017).
Sosialisasi dihadiri oleh Peserta undangan dari masing-masing instalasi farmasi, Puskesmas se-Kota Kotamobagu, apoteker, Rumah Sakit Umum Daerah (RSUD) dan Dinas Kesehatan (Dinkes) se-Sulut.
Sambutan Walikota, Ir Hj Tatong Bara melalui Nasrun Gilalom, mengatakan degan adanya sosialisasi ini, berharap penggunaan obat yang baik dan tepat mendapatkan kesehatan yang aman dan bermutu di setiap fasilitas kesehatan, untuk keselamatan pasien. “Penggunaan obat dapat dikatakan sesuai apabila pasien menerima obat yang sesuai kebutuhanya. Penggunaan obat secara tidak tepat, oleh masyarakat juga harus bisa ditekan. Kami berharap sosialisasi ini bisa mengarahkan itu,” jelas Nasrun.
Kepala seksi farmasi Dinkes Provinsi Sulawesi Utara (Sulut) Gerald Rundengan mengatakan, Gema Cermat adalah upaya pemerintah untuk memberdayakan masyarakat agar cerdas menggunakan Obat, juga merupakan zat yang digunakan untuk menyembuhkan dan mengobati.
Dijelaskan, “ada masyarakat yang menggunakan obat sendiri, padahal itu harus dibeli dengan resep dokter. Maka Target kami untuk memberi edukasi kepada masyarakat jangan sampai minum obat sembarangan, Menyimpan obat yang sudah kadarluasa, (expayaer) Juga yang melebihi dosis, tanpa resep dokter. Tanpa indikasi medis yang betul, tidak ada gunanya kita menggunakan anti biotik” ungkap Gerald.
Lanjutnya,”Salah satu cara mengatasinya kami turun dan membina, apoteker, warung warung, kios kios, yang menjual obat obatan. dan mensosialisaikan degann cara Gema Cermat,” Pungkasnya. (ag)