Polres Kotamobagu Diminta Lidik Pemilik dan Pengelola eks bioskop PALAPA yang dijadikan pasar tanpa ijin

PortalBMR KOTAMOBAGU – Pasar di eks bioskop PALAPA tak berijin resmi ditutup oleh tim Pemkot Kotamobagu. kamis, 6 juni 2023.

Dikatahui, selain menutup pasar Eks bioskop PALAPA, Tim Pemkot Kotamobagu yang terdiri Satpol-PP, Dishub, Disperindag, DPTSP, juga menertibkan para pedagang yang menggunakan badan jalan dan trotoar di sekitar terminal serasi.

Tak hanya ditutup, pemilik bangunan bioskop PALAPA dan pengelola pasar Eks bioskop PALAPA akan berhadapan dengan hukum.

Pasalnya, bidang OKK Gerakan Masyarakat Perangi Korupsi Resmol Maikel meminta tipiter polres Kotamobagu melidik pemilik dan pengelola Pasar.

“Pemilik dan pengelola patut diperiksa terkait pasar yang dioperasikan tanpa ijin, pengoperasian pasar tanpa ijin ini diduga menyewakan sejumlah lapak yang ada di lokasi tersebut dengan harga bervariatif perlapak oleh pengelola dan mungkin pemilik bangunan mengetahuinya. sewa lapak ini sudah terjadi bertahun-tahun,” Pinta Resmol Maikel Jumat 7 2023.

Lebih lanjut Resmol Maikel menyampaikan, dugaan pungli ini ia akan melaporkan secara resmi di polres Kotamobagu.

Check Also

KPU Bolmong Sukses Gelar Debat Publik Ke -3

PortalBMR BOLMONG – Komisi Pemilihan Umum (KPU) Bolaang Mongondow sukses menyelenggarakan seluruh tahapan Debat Publik …