Dinas Pendidikan Kotamobagu Pantau Ujian Semester Berbasis Komputer

PortalBMR, KOTAMOBAGU – Pelaksanaan ujian semester di Kotamobagu mulai berbasis Komputer. Terlihat SMP Negeri 1 Kotamobagu sedang melaksanakan ujian semester berbasis komputer.

Selasa. (05/12/2017) kegiatan ujian semester d ipantau langsung Pemerintah Kota (Pemkot) Kotamobagu dan Dinas Pendidikan Kotamobagu.

Kepala Dinas Pendidikan Kota Kotamobagi Rukmi Simbala, melalui Sekretaris Dinas Kadri Bangol, mengatakan, pihak dinas sangat mengapresiasi SMP Negeri I Kota Kotamobagu yang sudah bisa mandiri melaksanakan ujian berbasis komputer

”ini akan menjadi kebanggaan tersendiri. Karena SMP Negeri I Kotamobagu sudah siap melaksanakan ujian semester berbasis komputer. Ini sekaligus uji coba agar pelaksanaan ujian nasional seluruh siswa – siswi sudah terbiasa ujian dengan menggunakan sistem komputerisasai,”  terang Bangol.

Ditambahkan, Tahun 2018 kita akan melaksanakan UNBK. Di samping pemantaan, kita melakukan koordinasi dengan Kepala Sekolah terkait kesiapan jumlah fasilitas computer yang akan di gunakan.

“karena pada tahun 2018 akan ada penambahan computer  lewat anggaran yang sudah di siapkan untuk suksesnya pelaksanaan ujian nasional  berbasis computer,” terang Bangol.

Sementara Kepala SMP Negeri 1 Kota Kotamobagu Hendra Mokoagow. Mengaku bersyukur dengan sudah siapnya SMP Negeri 1 menghadapi ujian dengan menggunakan komputer,

”Alhamdulillah kita sudah siap secara mandiri melaksanakan ujian yang berbasis komputer pada ujian semester ganjil tahun 2017. Hal ini tentu untuk menyukseskan pelaksanaan Ujian Nasional SMP sederajat pada 4 sampai 7 Mei pada tahun ajaran dan kalender pendidikan 2018-2019,” ungkap Hendra Mokoagow

Check Also

Diduga Oknum Ketua KPU Tidak Netral Paslon NK-STA Walk Out

PortalBMR KOTAMOBAGU – Terkait posisi podium pasangan NK-STA ditempatkan di bagian paling belakang Dalam debat …

Tinggalkan Balasan