PortalBMR, BOLMONG – Dinas Sosial (Dinsos) Kabupaten Bolaang Mongondow (BOLMONG). Minggu (29/04/2018) menyalurkan bantuan berupa sembako kepada sejumlah warga yang menjadi korban kebakaran di beberapa kecamatan Bolmong. Yakni, Desa Tadoi Kecamatan Bolaang Timur, Desa Mariri I Kecamatan Poigar dan di Desa Konarom Kecamatan Dumoga Tenggara.
Menurut Kepala Dinsos Abdul Haris Bambela melalui Kepala Seksi Perlindungan Sosial Korban Bencana Hendri Daun, sembako yang telah disalurkan berupa Beras, Minyak Kelapa, Telur, Mie Instan, Susus Kaleng, Biskuit serta Gula Pasir.
“Bantuan sembako kita telah salurkan tanggal 25-26 pekan lalu. Masing-masing yang menerima Keluarga Hamdi Paputngan di Desa Tadoi, Keluarga Dince Binangkang di Desa Mariri dan Keluarga Hartia G Mokoginta di Desa Konarom,” kata Hendri.
Lanjutnya, bantuan yang diberikan nilainya memang tidak seberapa dibandingkan kerugian yang dialami para korban, namun setidaknya dapat membantu mereka untuk keperluan yang bersifat instan.
“Dinsos juga telah menyiapkan persediaan bantuan tersebut jika sewaktu-waktu dibutuhkan untuk disalurkan terhadap korban bencana alam. Baik korban kebakaran dan lain sebagainya”, ujar Hendri.