PortalBMR, KOTAMOBAGU – Dinas Komunikasi dan Informatika (Diskominfo) Kota Kotamobagu, menerima kunjungan Tim dari Dinas Komunikasi dan Informasi (Diskominfo) Kabupaten Gorontalo Kota Limboto, untuk memantau langsung Keberadaan Data Center dan Command Center Pemerintah Kota Kotamobagu.
Tim Diskominfo Kabupaten Gorontalo dipimpin langsung Kepala Bidang (Kabid) Sarana dan Prasaranan Zukifli Mohi, di dampingi Roma Pongoliu. Zulkifly Mile. Andi Nasir dan Jimmy Khali. Kedatangan Tim Diskominfo Kota Limboto diterima langsung oleh Kadis Kominfo Kotamobagu Ahmad Yani Umar SE.
Usai melakukan Pertemuan yang belangsung diruang kerja Kepala Diskominfo Kotamobagu. Kepala Diskominfo Kotamobagu.Ahmad Yanni Umar, bersama Sekertaris Diskominfo Tin Tegela dan Kepala Bidang Diskominfo Fahri Damopolii SE, langsung mengarahkan Tim untuk menuju ruang data Center dan Command Center.
Zulkifli Mohi menjelaskan, kedatangan mereka untuk melakukan studi banding, terkait dengan pengelolaan Data Center dan Command Center yang dimiliki Pemerintah Kota Kotamobagu.
“Kedatangan kami di Kotamobagu untuk mengetahui tentang pengelolaan, pemanfaatan, serta pengoperasian beberapa aplikasi lewat Data Center dan Command Center yang dimilki Pemerintah Kota Kotamobagu”, Kata Zulkifli Mohi Kamis, (3/5/2018) diruang Data Center dan Command Center.
Lebih lanjut Zulkifli Mohi katakan, sebelumnya sudah pernah mengunjungi beberapa daerah. Namun mereka hanya memiliki Data Center, dan tidak mepunyai Command Center, sementara untuk Kota Kotamobagu memiliki semuanya (Data Center dan Command Center). Untuk itu kita sekalian datang untuk belajar terkait pengelolaan dan pengoperasiannya.
“Kami memberikan apresiasi kepada Pemkot Kotamobagu yang dinilai terbaik di Sulawesi Utara, Sehingga kami tertarik untuk melihat dari dekat. Layanan untuk menyimpan dan pengelolaan data. Insyaallah, kedepan kami akan buat di daerah kami.” Ujar Zulkifli Mohi.
Dikesempatan yang sama. Kadis Kominfo Kotamobagu Ahmad Yani Umar SE mengatakan, keberadaan Data Center dan Command Center yang kita miliki, terus dikunjungi dari berbagai daerah untuk melihat secara langsung cara pengoperasiannya, serta cara kerja beberapa aplikasi yang terkoneksi dengan SKPD yang ada di pemerintahan Kota Kotamobagu.
“Kebanyakan tamu dari aderah lain yang melakukan studi banding di sini, untuk melihat secara langsung pengoperasian Data Center dan Command Center, yang dikoneksi langsung dengan SKPD, serta beberapa aplikasi yang digunakan oleh SKPD Kota Kotamobagu”, Kata Ahmad Yani Umar.
Dikatehui untuk Data Center dan Command Center yang dimiliki Pemerintah Kota Kotamobagu tengah megelolah puluhan titik CCTV yang terpasang di Wilayah yang dianggap rawan di Kota Kotamobagu, serta mengelolah beberapa Aplikasi yang terkoneksi langsung dengan hampir semua SKPD yang ada di pemerintahan Kota Kotamobagu.