Sonya: “Sengaja kami memilih datang ke Kotamobagu untuk melihat langsung Data Center dan Command Center yang dimiliki Pemerintah Kota Kotamobagu, Kota Kotamobagu ternyata sudah hebat”
PortalBMR, KOTAMOBAGU – Pemerintah Kota Kotamobagu yang sudah dikenal memiliki Data Center dan Command Center terbaik di Sulawesi Utara (Sulut), kini menjadi pusat studi banding dari daerah yang ada dalam Provinsi sulawesi Utara (Sulut), bahkan dari Provinsi Lainya.
Jumat, (7/12/2018 Diskominfo Kotamobagu kembali menerima kunjungan kerja dari Tim Dinas Komunikasi dan Informatika (KOMINFO) Kabupaten Minahasa. kunjungan tersebut langsung disambut oleh Sekertaris Diskominfo Kotamobagu Suhartin Tegela
Sekretaris Diskominfo Kabupaten Minahasa Sonya Lolowang bersama rombongan langsung diarahkan menuju ruangan guna memantau langsung keberadaan Data Center dan Command Center yang dimiliki pemerintah Kota Kotamobagu.
Kepada media Sonya mengatakan kedatangan mereka untuk memantau langsung Data Center dan Command Center yang dimiliki pemerintah Kota Kotamobagu.
“Sengaja kami memilih datang ke Kotamobagu untuk melihat langsung Data Center dan Command Center yang dimiliki pemerintah Kota Kotamobagu, serta berkoordinasi dengan pengelolah Data Center”, Kata Sonya Lolowang saat berada diruang Data Center dan Command Center.
Dalam kunjugan ini lanjutnya mendapatkan banyak hal untuk dijadikan acuan kedepan bagi daerah Minahasa kedepan. Sebab Kabupaten Minahasa baru mempunyai Command Center serta beberapa Website.
“intinya apa yang kita dapati dalam kunjugan ini. Baik, dari keberadaan Data Center dan Command Center sampai pada pengelolaannya serta fungsinya akan segera disampaikan ke pimpinan, sebab Kota Kotamobagu ternyata sudah hebat.” Pungkas Sonya Lolowang.
Diketahui Data Center dan Command Center yang dimiliki Pemerintah Kotamobagu sudah mampu mentrasformasikan sistem dari tradisional ke sistem digitalisasi.
Untuk sistem pemerintahan, Kotamobagu mempunyai Aplikasi e-SIAP-ASN (Sistem Informasi Penataan Aparatur Sipil Negara) dan e-SIKAP (Sistem Insebtif Kinerja dan Kehadiran Pegawai) , serta untuk pelayanan publik pemerintah Kotamobagu mempunyai Aplikasi SiKeMas (Sistem Informasi Keluhan Masyarakat). Serta berbagai Aplikasi lainnya.